News

Musi Rawas, Daerah Tertinggal dengan Potensi yang Maju

JAKARTA – Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan akan menjalin kerja sama dengan BPP Kemendagri untuk replikasi inovasi daerah. Sebagai daerah percontohan yang ditunjuk oleh BPP Kemendagri. Musi Rawas ternyata mempunyai banyak potensi yang cukup maju di tengah keterbatasan.

“Mulai 2001 kota Linggau bergeser ke Ibu Kota, sehinggga kami tidak lagi ada kotanya. Hanya ibunya. Karena puluhan tahun, mulai dari 1963-2001 semangat kita adalah semangat membangun kota yang tertinggal. Baru mulai 2013 Musi Rawas berkembang lagi dengan timbulnya Kota Musi Rawas Utara. Ada 160 desa 213 kelurahan. Dengan jumlah penduduk 470.352 jiwa,” ungkap Hendra Gunawan, Bupati Musi Rawas yang hadir dalam rapat tindak lanjut kesiapan PPN (Program Prioritas Nasional) 2017 BPP Kemendagri.

Hendra mengaku, daerah Musi Rawas meski di tengah keterbatasan, wilayahnya kian maju dengan perizinan usaha. Seperti sudah dibangunnya bandara udara yang bisa langsung terbang ke Jakarta dengan jarak tempuh satu jam. “Sekarang ini kami sudah punya Bandara, dalam dua tahun rencananya Garuda Indonesia akan bergabung bersama kami,” terangnya.

Musi Rawas menurutnya juga merupakan kabupaten dengan tingkat pengangguran terendah di antara kabupaten se-Sumatera Selatan. “Meski pendidikan rata-rata SD, tingkat pengangguran di Musi Rawas paling rendah,” paparnya. (IFR)

Join The Discussion