News

Kemendagri Mengaku Belum Terima Nama Calon Wagub dari Ahok

Jakarta – Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) telah memilih Djarot Saiful Hidayat sebagai cawagub DKI Jakarta. Namun, hingga hari ini Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) mengaku belum menerima nama cawagub dari Ahok.

“Kemarin apakah itu (nama cawagub) langsung diserahkan atau gimana saya tidak tahu, saya sama Pak Tjahjo baru sampai Jakarta kemarin malam,” kata Kapuspen Kemendagri Dodi Riyadmadji saat dihubungi, Kamis (4/12/2014).

Dodi menjelaskan usulan nama cawagub DKI Jakarta harus diserahkan ke Presiden melalui Kemendagri.

“Kalau hari ini nama calon wakil gubernur diserahkan ke Kemendagri, berarti hari ini baru diserahkan ke Pak Presiden,” ucapnya.

Setelah diserahkan ke Presiden, Dodi mengaku tidak dapat memastikan berapa lama Surat Keputusan (SK) Presiden selnjutnya akan turun.

“Kalau di Kemendagri paling lama 12 hari, kalau di sana (istana) tidak paham. Proses perlu waktu, itu proses di istana. Jadi berapa lama waktunya kita tidak bisa menentukan,” jelasnya.

“Setelah SK turun, nanti dilantik oleh Pak Ahok (wagub DKI), yang menentukan keppres,” sambungnya.

Sebelumnya, Ahok mengatakan akan menyerahkan nama Djarot Saeful Hidayat sebagai calon wagub DKI langsung ke Mendagri Tjahjo Kumolo kemarin, Rabu (3/12).

“Hari ini akan kita jalani (kirim surat pengajuan pada Mendagri),” ujar Ahok di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Hal ini dikatakan Ahok saat memberikan pernyataan pers didampingi ketua DPD PDIP DKI Boy Sadikin dan Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi.

Sumber : www.detik.com