AutonetMagz.com – Elektrivikasi memang menjadi sebuah arus yang tak terbendung di segmen otomotif, baik roda empat maupun roda dua. Jika sebelumnya kami sudah membahas segmen roda empat, khususnya aliansi Maruti Suzuki – Denso – Toshiba, maka kali ini kami akan bahas mengenai sebuah kerjasama antara Honda dan Panasonic yang akan melakukan riset bersama terkait baterai motor listrik. Satu hal lain yang tak kalah menarik adalah fakta bahwa kerjasama ini terjadi di Indonesia.
Yap, sebuah riset yang melibatka pihak Honda Motor Corporation dan Panasonic Corporation baru saja dideklarasikan, dan program yang akan berfokus pada experimental vehicle battery sharing ini sendiri akan mulai efektif pada bulan Desember 2018 mendatang. Nah, riset ini sendiri mengambil tempat di tiga daerah yang cukup potensial. Potensial disini nampaknya merujuk pada tingginya angka pengguna kendaraan roda dua, karena ketiga tempat tersebut adalah Bandung, lalu Kuta dan juga Denpasar. Program ini sendiri akan memberikan akses bagi para pengguna e-bike alias motor listrik Honda untuk menukarkan baterai yang sudah habis dengan baterai lain yang sudah terisi. Tak asing dengan mekanisme ini??
Mekanisme semacam ini sudah sangat akrab bagi kita, khususnya jikalau ingin mengisi ulang air galon ataupun tabung gas LPG. Nah, dengan mekanisme ini, maka para pengguna motor listrik tak perlu menunggu lama untuk mengisi daya dari baterai di motor mereka, tinggal cari lokasi penukaran, dan tukar dengan baterai yang sudah terisi dayanya. Konsep semacam ini juga sudah diterapkan oleh Gogoro di Taiwan, alias Viar Q1. Nah, merujuk pada perkiraan bulan pelaksanaannya, kami punya kecurigaan bahwa memang di bulan itulah pihak AHM akan memproduksi dan memasarkan Honda PCX bertenaga listrik, apalagi diperkuat dengan pemberitaan sebelumnya yang juga merujuk pada perkiraan waktu yang sama.
Selain itu, mana mungkin pihak AHM dan Panasonic memulai riset ini jikalau tak ada motor listrik produksinya yang sudah digunakan di jalanan. Mengutip dari laman otomotif Kompas, Direktur Pemasaran PT Astra Honda Motor (AHM) Thomas Wijaya menyebutkan bahwa kerjasama antara Honda dan Panasonic sendiri memang menyesuaikan produk baru yang akan rilis di akhir tahun 2018 nanti, which is PCX Listrik. Thomas menambahkan bahwa kerjasama ini juga sudah direncanakan sebelumnya, dan di masa depan, kerjasama ini tak hanya mencakup layanan pada Honda PCX Listrik saja, melainkan juga model – model bertenaga listrik yang lain. Berarti ada motor listrik lain? Tentunya.
Nah, kita akan tunggu saja bagaimana sosok dari Honda PCX Listrik, berikut dengan konsep layanan yang diusung oleh Honda & Panasonic ini. Apakah bisa menjadi salah satu solusi masuk akal untuk mengeliminasi lamanya pengisian daya motor listrik? Bisa iya, bisa tidak. Kalau menurut kalian bagaimana?