PAPUA JAYA – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo melangsungkan dialog dengan orang tua siswa SD, SMP dan SMA di halaman Kantor Bupati dan Kantor DPRD Kabupaten Lanny Jaya, Papua. Kegiatan tersebut berlangsung usai peresmian kedua kantor baru tersebut.
Disela-sela dialog, Mendagri Tjahjo Kumolo menyempatkan berinteraksi langsung dengan siswa. Kedua siswa yang melakukan dialog spontan ini adalah siswi SMP bernama Meky Tabuni dan Riance.
“Apa cita-citamu kelak?” tanya Mendagri kepada Meky Tabuni.
“Saya ingin jadi guru, Bapak!” jawab Meky lantang. Kemudian disusul dengan jawaban yang tidak kalah mantap dari Riance, “Saya mau jadi dokter, Bapak Menteri!”.
Dikatakan oleh Meky Tabuni bahwa dirinya ingin sekali mendidik masyarakat Papua agar pintar, sementara Riance ingin meneruskan sekolahnya di Jawa agar dapat menyehatkan masyarakat Papua kelak.
Mendengar jawaban yang tulus dan spontan, Mendagri Tjahjo Kumolo menyambut kedua pernyataan siswa tersebut dengan tepuk tangan. Tidak hanya itu, dengan kebapakan Tjahjo Kumolo membelai kedua siswi tersebut.
“Saya haru dengan ketulusan mereka. Ijinkan saya mengangkat mereka sebagai anak asuh. Saya jamin sekolah mereka sampai lulus perguruan tinggi,” tutur Tjahjo Kumolo.
Pernyataan Mendagri Tjahjo Kumolo sontak disambut dengan tepukan meriah. Nampak semangat dan haru yang tidak dapat ditutupi oleh kedua siswa dan kedua orang tua mereka. Tak luput para undangan juga mengapresiasi sikap Mendagri.
Sebelumnya, pada Senin (1/8) meresmikan gedung Mendagri didampingi Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri RI Soedarmo, Gubernur Papua Lukas Enembe, Bupati Lanny Jaya Beda Yogi Balong, dan Ketua DPRD Kabupaten Lanny Jaya Terius Yogi Balong.