News

“Yo Tjahjo, Tjahjo”, Lagu “Kereta Malam” Diubah demi Sambut Mendagri

Pesawaran – Banyak cara digunakan oleh pemerintah daerah saat menyambut kedatangan seorang menteri. Kabupaten Pesawaran menyambut kedatangan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dengan menggubah lagu “Kereta Malam”.

Tjahjo Kumolo Mendagri kami, Majulah terus Indonesia. Wahai Mas Tjahjo, janganlah lupa… Ingatlah kami oh Pesawaran. Yo Tjahjo, Tjahjo, Tjahjo, Tjahjo selamat datang,” begitu cuplikan lagu kereta malam yang digubah untuk menyambut kedatangan Tjahjo Kumolo.

Lagu yang dibawakan oleh lima anggota vokal grup binaan Bupati Pesawaran Aris Sandi tersebut, langsung disambut meriah tamu yang hadir. Mendengar namanya dijadikan lirik lagu, Tjahyo Kumolo hanya tersenyum.

“Ya boleh lah kreatif, tapi masak nama menteri dipangil ‘Yo Tjahjo, Tjahjo, Tjahjo, Tjahjo‘. Harusnya pakai ‘Pak Tjahjo‘, biar lebih sopan,” ujar salah satu pegawai Dinas Kabupaten Pesawaran yang enggan disebut namanya.

Kedatangan Tjahjo Kumolo ke Kabupaten Pesawaran ialah untuk meresmikan Kompleks Kantor Bupati Pesawaran. Kabupaten Pesawaran merupakan kabupaten yang baru berdiri 2009. Sebelumnya Bupati Pesawaran berkantor di gedung sementara. Selain meresmikan Kantor Bupati, Tjahjo juga meresmikan Mesjid Agung Islamic Center Pesawaran.

Sumber :www.kompas.com