Jakarta, – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi mengatakan, kendala surat suara belum sampai di beberapa daerah terpencil di Indonesia, karena cuaca yang kurang bersahabat. Padahal sebelumnya, Gamawan sudah meminta hal tersebut diantisipasi. “Negara ini besar sekali. Saya mantau masyarakat, surat suara yang belum sampai, karena cuaca,” ujar Gamawan usai mencoblos di TPS 01 Kelurahan Senayan, Kompleks Widya Chandra, Jakarta, Rabu (9/7/2014).
Ia menuturkan, beberapa daerah yang sulit dijangkau, khususnya daerah pegunungan. Bahkan, ada daerah yang sedemikian sulit dan jauhnya, sehingga untuk mengantar kotak surat suara, membutuhkan waktu sehari penuh.
Mendagri juga mengatakan, sebelumnya sudah mengumpulkan Polri, TNI, gubernur, bupati, serta aparat lainnya untuk mengantisipasi hal tersebut. “Tapi nyatanya hari ini masih saja ada kendala berat. Masih juga surat suara di beberapa titik belum sampai. Karena cuaca berat sekali,” imbuh Gamawan.
Terkait pilpres, Mendagri meminta kepada kepolisian untuk mengamankan jalannya pilpres. Mendagri juga mengharapkan kehidupan masyarakat lebih baik setelah presiden terpilih nanti. “Siapa pun yang menjadi presiden, kita berharap kehidupan jadi lebih baik. Makin sukses. Masyarakat semakin sejahtera,” harap Gamawan.
Gamawan datang mengendarai mobil bernopol B 1915 RFR. Ia bersama istri senada mengenakan pakaian berwarna ungu. Setelah mencoblos, Gamawan bertolak ke Kemendagri untuk memantau jalannya Pilpres 2014.
Sumber : www. kompas.com