News

Riset: Orang Cerdas Cenderung Gagal Saat Ujian Mengemudi

Ternyata, keberhasilan kita dalam mengikuti ujian untuk mendapatkan Surat Izin Mengemudi (SIM) ditentukan oleh seberapa aktif kita semasa sekolah atau kuliah. Seenggaknya, itu didapat berdasarkan data yang dikeluarkan oleh perusahaan asuransi mobil, Privilege DriveXpert.
 
Berdasarkan studi yang mereka lakukan, ditemukan fakta bahwa sebanyak 52% orang dengan gelar sarjana dan memiliki SIM, kebanyakan mengalami kegagalan pada saat pertama kali melakukan ujian mengemudi.
 
Sementara itu, sebanyak 59% orang yang enggak memiliki gelar sarjana sama sekali, justru dinyatakan lulus saat pertama menjalani ujian mengemudi.
 
Enggak berhenti sampai di situu, lebih lanjut, dalam studi tersebut juga ditemukan fakta bahwa orang yang belajar matematika dan sains juga butuh waktu lebih lama untuk lulus dibanding mereka yang mempelajari bidang seni.
 
Menurut Dr. Lee Hadlington, dosen senior psikologi di De Montfort University, mengatakan bahwa mereka yang enggak memiliki kualifikasi formal dapat lebih bergantung pada keterampilan prosedural seperti kontrol motor.
 
Gampangnya, seseorang yang menghabiskan waktunya di sekolah mungkin enggak memiliki banyak kesempatan untuk menerapkan keterampilan yang sesuai dengan kegiatan mengemudi.
 
Karenanya, beberapa orang yang enggak memiliki gelar sarjana lebih mudah melewati tes mengemudi.
 
“Melewati ujian mengemudi pertama kalinya bukan hal yang mudah, butuh banyak keterampilan dan pengalaman yang dipelajari selama bertahun-tahun di jalan,” ujar Charlotte, kepala Privilege DriveXpert, seperti yang dikutip dari Daily Mail. (KUMPARAN.COM)

Join The Discussion